SELAMAT DATANG DI DUNIA INFORMASI ISLAM INDONESIA DAN DUNIA

04 July 2019

Imam Tirmidzi

Imam Tirmidzi

Imam Tirmidzi rahimahullahu ta’ala. Beliau adalah salah satu Imam Ahli Hadis terkenal yang memiliki kitab hadis yang monumental yaitu Kitab Al-Jami’ atau Sunan at-Tirmidzi.

Allah subhanahu wa ta’ala menakdirkan segala kejadian yang ada di alam semesta ini dengan perantara sebab akibat. Seperti halnya jika kita meminta rezeki dari Allah, kita tidak bisa meminta agar Allah ta’ala menurunkan uang atau pun emas langsung turun dari langit. Akan tetapi, kita harus mengambil sebab agar Allah ta’ala memberikan rezekinya untuk kita, yaitu dengan bekerja.

Begitu pula dengan ilmu. Allah ta’ala ingin menghidupkan dan menyebarkan ilmu agama ini untuk seluruh umat manusia dengan dihidupkannya para ulama. Mereka adalah orang-orang pilihan yang telah Allah ta’ala pilih di antara milyaran manusia di muka bumi ini yang bertugas sebagai pewaris para nabi.

Dan di antara para ulama tersebut, yang telah banyak berjasa untuk kaum muslimin adalah Imam Tirmidzi rahimahullahu ta’ala. Beliau adalah salah satu Imam Ahli Hadis terkenal yang memiliki kitab hadits yang monumental yaitu Kitab“Al-Jami’” atau Sunan at-Tirmidzi.

Bagaimanakah biografi beliau? Mari kita simak kisah perjalanan hidup beliau yang mulia. Semoga kita bisa mengambil banyak pelajaran hidup darinya.

Salah satu ulama besar yang dimiliki kaum muslimin ini bernama lengkap Muhammad bin ‘Isa bin Saurah bin Musa as-Sulami at-Tirmidzi. Dan beliau memiliki nama kunyah Abu ‘Isa.

Beliau  dilahirkan pada tahun 209 Hijriyah di sebuah daerah bernamaTirmidz. Dan nama beliau tersebut dinisbatkan kepada sebuah sungai yang ada di daerah tersebut yang sering dikenal dengan nama Jaihun. Para ulama berbeda pendapat akan kebutaan yang beliau alami pada waktu itu. Ada yang mengatakan bahwa beliau mengalami kebutaan sejak beliau lahir. Akan tetapi yang benar adalah beliau mengalami kebutaan pada masa tua beliau, yaitu masa setelah beliau banyak melakukan perjalanan untuk menuntut ilmu .

Kisah perjalanan beliau dalam menuntut ilmu
Pada zaman kita saat ini, sangat jarang kita temukan ada seorang anak muda yang sudah semangat menuntut ilmu agama di umurnya yang masih belia. Biasanya, pada usia yang masih belia, mereka lebih menyukai kebebasan bermain dan beraktivitas. Akan tetapi, dahulu para ulama kita memiliki semangat untuk menuntut ilmu agama sejak usia mereka yang masih muda. Termasuk di antaranya adalah Imam Tirmidzi. Beliau memulai jihadnya dengan belajar agama sejak beliau masih muda. Beliau mengambil ilmu dari para syekh yang ada di negara beliau.

Kemudian beliau memulai melakukan perjalanan dalam menuntut ilmu ke berbagai negara yang ada di muka bumi ini. Yang mana perjalanan beliau itu hanya ditujukan untuk menimba ilmu agama. Beberapa daerah yang pernah beliau datangi pada saat itu adalah Khurasan, Iraq, Madinah, Mekkah, dan yang lainnya.

Sanad Keilmuan Imam Turmudzi ( Guru )

Bagi seorang penuntut ilmu, tidak bisa hanya mencukupkan diri dengan membaca buku-buku dalam rangka menimba ilmu agama. Karena jika hal tersebut dilakukan, maka kesalahanlah yang akan banyak dia dapat daripada kebenaran. Oleh karena itu para penuntut ilmu itu sangat membutuhkan kehadiran seorang guru dalam perjalanannya menuntut ilmu.

Begitu pula apa yang telah dilakukan oleh Imam Imam At Turmudzi  ini. Berbagai negara telah beliau singgahi, sehingga beliau telah banyak menimba ilmu dari para gurunya.
Di antara para guru beliau adalah:

  • ishaq bin Rahawaih, yang merupakan guru pertama bagi Imam Tirmidzi.
  • Imam Bukhari. Imamnya para ahli hadis ini adalah termasuk salah satu imam besar yang mana Imam Tirmidzi mengambil ilmu darinya. Beliau adalah guru yang paling berpengaruh bagi Imam Tirmidzi. Dari beliaulah Imam Tirmidzi mengambil ilmu ‘ilalul hadits.
  • Imam Muslim. Beliau dan Imam Bukhari adalah dua imam ahli hadis terkenal yang ada di muka bumi ini. Kitab hadis karya mereka berdua adalah kitab yang paling benar setelah Alquran.
  • Imam Abu Dawud.
  • Qutaibah bin Sa’id.
Murid-murid beliau

Sudah menjadi tradisi dan bahkan suatu kewajiban bagi  seorang yang memiliki ilmu untuk mengajarkan ilmunya bahkan bisa menjadi tabungan akhirat kelak ketika ilmu tersebut menjadi ilmu yang bermanfaat , begitu juga yang dilakukan oleh Imam Turmudzi , dengan sabar dan telaten mengajarkan berbagai disiplin ilmu kepada para santrinya Dan di antara muridnya adalah:
  •     Abu Bakar Ahmad bin Isma’il as Samarqand
  •     Abu Hamid al Marwazi
  •     Ar Rabi’ bin Hayyan al Bahiliy
Karya-karya  Imam Turmudzi
Tidak hanya sekedar mengajar dan belajar , sebagai bagian dari melestarikan ilmu yang dikuasai Imam Turmudzi juga menggoreskan pemahaman keilmuanya lewat tulisan tulisan yang menjadi sebuah karya tulis yang sampai sekarang masih bisa dikaji dan ditelaah sebagai referensi dalam berhukum yang berdasar pada syari’at , diantara karya beliau adalah :
  •     Al-Jami’ (Sunan at-Tirmidzi).
  •     Al-‘Ilal.
  •     Al-‘Ilal al-Kabir
  •     Syamail an-Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam.
  •     At Tarikh
  •     Az Zuhd
  •     Al-Asma’ wal-Kuna. Dll

Demikianlah, biografi singkat salah satu ulama kita, Imam Tirmidzi, yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bisa menjadi teladan bagi kita semua , Amin .

0 comments:

Tujuan Blog Dibuat

Blog ini dibangun sebagai sarana informasi tentang tokoh dunia Islam di Indonesia dan tokoh Islam dunia [Lulut Hartoko]



Seulas Kata

Dunia Islam sangat luas cakupannya, blog ini hanya salah satu sumber yang terbatas informasinya, semoga mencerahkan dan menambah wawasan dunia Islam untuk kita

  © Free Blogger Templates Spain by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP